Menarik Saat Malam Hari, Yuk Intip Keindahan Jembatan Kali Kuto
Menjadi salah satu ikon baru jalan tol Semarang-Batang, Jembatan Kali Kuto menjadi penghubung antar Kabupaten Kendal dan Batang. Jembatan ini juga memiliki keindahan yakni warnanya yang merah menyala. Terlebih pada saat malam hari dengan sorot lampu yang indah.
Jembatan Merah Nan Kokoh, Inilah Keindahannya Pada Malam Hari
Jembatan yang membentang di salah satu ruas tol Trans Jawa ini memang memiliki keindahan tersendiri. Apalagi jika Anda melihatnya pada malam hari dengan pantulan lampu yang terang, sehingga menambah kesan gagah pada jembatan merah ini.
Dirancang tidak hanya dengan pondasi yang kuat dan kokoh, namun jembatan ini juga mempunyai sudut keestetikan dan artistiknya. Tidak jarang jika orang yang melewati jembatan ini akan mengabadikannya dengan sekedar mengambil video atau foto dari dalam kendaraan.
Sisi Lain Dari Indahnya Si Jembatan Merah
Selain keindahannya yang memukau pada malam hari, jembatan sepanjang 100 meter ini juga masih memiliki dua jembatan di samping dengan ukuran masing-masing 32,3 meter dengan tinggi pelengkung utama kurang lebih 30 meter. Jembatan ini bisa dilihat dari top level aspal ke CG arch.
Jembatan yang terkenal keindahannya pada saat malam hari ini, juga memberikan manfaat dan peran penting. Khususnya bagi masyarakat di Pulau Jawa untuk memangkas waktu berkendara yang ditempuh, sehingga perjalanan bisa lebih cepat dan lancar.
Selain bangunan yang memukau jembatan ini dibangun untuk memberikan manfaat bagi masyarakat, khususnya Pulau Jawa. Namun tetaplah berhati-hati jika Anda ingin mengabadikan keindahan dari jembatan ini, janganlah menghentikan kendaraan sembarangan.