Hal Yang Membuat Bayi Menangis Terus

Seorang bayi akan menangis terus dan bisa menjadi rewel ketika dirinya sedang lapar atau merasa tidak nyaman karena popoknya yang belum diganti. Lalu baru dapat diam dan tenang ketika kebutuhan atau permintaannya tersebut dapat dipenuhi.

Namun terkadang bayi masih menangis terus walaupun sudah disusui. Bila bayi mengalami hal ini pasti kebanyakan ibu merasa kebingungan dan mencari-cari penyebab bayi menangis terus walaupun sudah disusui.

Tangisan bayi merupakan satu-satunya cara untuk mereka melakukan komunikasi terhadap orang dewasa. Dengan menangis mereka memberi tahu bahwa dirinya sedang tidak nyaman, atau sedang lapar, tetapi bila bayi menangis terus menerus juga akan membuat para ibu merasa kebingungan. Di bawah ini ada beberapa penyebab bayi menangis terus yang perlu ibu ketahui sebagai berikut:

  1.       Bayi merasa lapar

Bila ibu sudah memberinya susu dari 3-4 jam yang lalu. Kemudian bayi akamu mulai terbangun dan menangis, mungkin menangisnya disebabkan oleh rasa laparnya. Cara menenangkannya dengan memberinya susu dan dia akan dapat berhenti menangis.

  1.       Bayi merasa lelah

Bila bayi terlihat malah saat beraktivitas tidak mau untuk diajak bermain dan sering menguap dan kemudian menangis ini artinya bayi sedang merasa lelah dan mengantuk ingin tidur. Sebelum menidurkannya sebaiknya untuk membersihkan badan yi lebih dulu supaya dia bisa tidur dengan nyaman.

  1.       Bayi merasa kesakitan

Si kecil tiba-tiba saja menangis dengan kencang sama halnya dengan orang dewasa atau anak pada umumnya bila dirinya merasa sakit di bagian tubuhnya. Kamu dapat menenangkannya dengan memeriksa tubuh bayi apa mengalami ruam pada popok nya atau mengalami ruam di bagian tubuh lainnya. Yang membuat dirinya merasa kesakitan atau suhu tubuhnya yang tinggi penyebab demam membuatnya merasa tidak nyaman.

  1.       Bayi merasa stimulasi yang terlalu berlebihan

Bila suara di ruang tidurnya terdengar sangat berisik, dan ada banyak orang disekitarnya atau ada terlalu banyak orang yang ingin berusaha mendapat perhatian bayi kamu. Bayi akan bisa menangis terus  karena hal itu. Lebih baik pindah bayi kamu ke ruang yang lebih tenang.

  1.       Bayi merasa takut

Bila bayi tiba-tiba menangis terus saat dia sudah digendong oleh orang yang memang dianggap tidak asing. Itu pertanda bahwa bayi kamu sedang merasa takut. Jelaskan pada orang yang menggendongnya bahwa dirinya perlu melakukan pendekatan lebih dulu kepada bayi supaya tidak merasakan takut.

 

Similar Posts